WaraNews.id — Pemerintah Kabupaten Luwu Timur resmi meluncurkan Dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Alam Semesta Berbagi yang berlokasi di Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Rabu (7/1/2026).
Peresmian dilakukan langsung oleh Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, didampingi Ketua TP-PKK Luwu Timur sekaligus Anggota DPRD Sulawesi Selatan, dr. Ani Nurbani, bersama unsur Forkopimda dan jajaran organisasi perangkat daerah (OPD).
Dapur MBG ini menjadi bagian dari dukungan daerah terhadap program pemerintah pusat dalam penyediaan dan distribusi makanan bergizi gratis. Sasaran program mencakup peserta didik mulai dari tingkat TK hingga SMA, serta kelompok masyarakat rentan 3B, yakni ibu hamil, ibu menyusui, dan balita non-PAUD.
Dalam sambutannya, Bupati Irwan menyampaikan bahwa hingga saat ini terdapat sembilan SPPG yang telah beroperasi di Luwu Timur, dan jumlah tersebut ditargetkan bertambah pada Januari ini. Ia berharap kehadiran Dapur MBG di Desa Puncak Indah dapat menjangkau sasaran secara tepat dan selaras dengan visi besar pemerintah pusat.
“Dapur ini dihadirkan agar benar-benar memberi dampak bagi anak-anak sekolah dan masyarakat 3B, khususnya dalam pemenuhan gizi, pencegahan stunting, sekaligus mendorong perputaran ekonomi daerah,” ujar Irwan.
Ia menilai, program MBG tidak hanya berfokus pada aspek kesehatan, tetapi juga berpotensi meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal. Melalui pemanfaatan bahan baku pangan dari petani setempat, dapur MBG diharapkan mampu menciptakan lapangan kerja serta memperkuat rantai ekonomi masyarakat.
Dapur MBG SPPG Yayasan Alam Semesta Berbagi dilengkapi fasilitas modern yang memenuhi standar higienis dan keamanan pangan. Dapur ini dirancang mampu memproduksi ribuan porsi makanan sehat setiap hari dengan menggunakan bahan baku segar, sebagai langkah konkret dalam menekan angka stunting di daerah.
Menutup sambutannya, Bupati Irwan memberikan sejumlah penegasan kepada pemangku kepentingan. Kepala sekolah diminta aktif mengedukasi murid dan orang tua terkait manfaat program MBG, kepala puskesmas diminta rutin melakukan pengawasan kebersihan makanan, sementara camat dan kepala desa diinstruksikan memastikan distribusi berjalan tepat sasaran.
Prosesi peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Bupati Irwan bersama Ketua TP-PKK Luwu Timur, dr. Ani Nurbani, dan Wakil Ketua II DPRD Luwu Timur, Hj. Harisah Suharjo. Usai peresmian, rombongan melakukan peninjauan langsung ke seluruh area dapur yang dibangun sesuai standar Badan Gizi Nasional (BGN).











