Fenomena Harmonis Perantau Bugis di Malaka Jadi Fokus Disertasi Sitti Maesurah

Promosi Doktor, Sitti Maesurah.

WaraNews.id — Sitti Maesurah, putri asal Bugis, Sulawesi Selatan, siap mengikuti ujian promosi Doktor (S-3) di Program Pascasarjana Universitas Hasanuddin (Unhas) yang akan digelar pada Selasa (23/2). Dosen di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bone ini mengangkat disertasi berjudul “Bugis Perantau dan Warga Lokal: Studi Integrasi Etnis di Kabupaten Malaka, Provinsi Nusa Tenggara Timur dari Perspektif Komunikasi Antar Budaya.”

“Alhamdulillah, saya siap mengikuti ujian Doktor pada 23 Februari mendatang. Mohon doanya agar berjalan lancar,” ungkap Maesurah, yang juga istri dari Umar S Klau, anggota DPRD Kota Cirebon, saat dihubungi melalui seluler, Kamis (20/2).

Maesurah menjelaskan bahwa pemilihan judul disertasi tersebut didorong oleh fenomena unik yang ditemui di Kabupaten Malaka, NTT, di mana banyak perantau Bugis yang menetap di sana, umumnya sebagai pedagang. Menurutnya, meskipun ada perbedaan latar belakang, kultur, dan agama antara perantau Bugis dan warga lokal, mereka hidup harmonis tanpa konflik.

“Yang membedakan perantau Bugis di Malaka dengan daerah lain adalah kemampuan mereka beradaptasi yang sangat cepat. Di sana, meskipun berbeda latar belakang, perantau Bugis dan warga lokal saling memahami dan menghargai, menjadikan hubungan mereka sangat harmonis dan akur,” kata Maesurah saat dihubungi pada Jumat (21/2).

Maesurah menambahkan bahwa banyak perantau Bugis yang sukses dalam usaha mereka di Malaka, dan hal ini menunjukkan bahwa komunikasi antar budaya yang baik sangat mendukung kesuksesan mereka dalam beradaptasi dan membangun hubungan yang saling menguntungkan.

Dalam ujian promosi Doktornya, Ketua Sidang adalah Prof. Dr. Phil. Sukri, dengan para penguji di antaranya Prof. Dr. Hj. Neni Yulianita, M.Si., Prof. Andi Alimuddin Unde, Prof. Jeanny Maria Fatimah, dan Prof. Tasrifin Tahara. Sementara itu, promotor disertasi ini adalah Dr. H. Muhammad Faried, dengan Ko-Promotor Prof. Dr. Hafied Cangara.

Untuk diketahui, Sitti Maesurah merupakan alumni S1 Universitas Fajar dan S2 Universitas Hasanuddin Makassar. Saat ini, ia mengajar di IAIN Bone sebagai dosen.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *